Wednesday, 30 June 2021

Sajak Miss Gulajawa : DO'AKU PADA TUHAN

 "DO'AKU PADA TUHAN"


Embun pagi tak berjejak

Kabut pun enggan bertapak

Inginku kau yang menetap

Merangkulku dalam lelap


Banyaknya coba yang menerpa

Hingga berpeluh tak terkira

Semoga tetap terjaga

Tetap bersama penuh cinta


Bulir amarah yang tak tertahan

Ribuan buih dendam menghujam

Do'aku selalu pada Tuhan

Semoga tetap saling meredam


Beribu juta kata cinta tertera

Bermilyar ucapan sayang terpapar

Semoga menjadi pelipur lara

Sekaligus menjadi penawar


Tuesday, 1 June 2021

Sajak Miss Gulajawa : BILA KULUPA

BILA KULUPA


Tak terhitung banyak salahku

Tak terurai banyak lalaiku

Tak terkira banyak kurangku

Bila kulupa, ingatkan aku


Terasa manis hingga terlena

Terasa pahit hingga tersiksa

Terasa hambar hingga terlupa

Bila kulupa, ingatkan aku


Bahwa hidup tak hanya kesusahan

Tak pula hanya penuh kebahagiaan

Namun bisa di ukur dengan kesyukuran

Bila kulupa, ku ingin selalu di ingatkan


Begitupun rindu

Tak peduli seberapa menggunung

Bila tak ada kebaikan untukku

Ingatkanku agar tak terkungkung


Thursday, 6 May 2021

Sajak Miss Gulajawa : I'm not perfect

" I'M NOT PERFECT "

Dewasa,

Sungguh aku belum tau bagaimana harus bersikap seperti itu,

 i'm not perfect for you,


Pintar masak,

Sungguh aku sangat tak memiliki talenta itu, 

i'm not perfect for you,


Keibuan,

Bagaimana aku tau sedang aku masih sering bertengkar dengan ibu,

i'm not perfect for you,


Cerdas,

Bisa lulus sekolahpun sudah sangat besar keberuntunganku,

i'm not perfect for you,


Permberani,

Aku hanya berani bicara saat dibelakang panggung,

i'm not perfect for you,


But, 

Because i do loving you,

I'll learn it with you,

Because i do loving you,

I'll do the best for you,

And because i miss you,

I'll do anything since i'm with you,






Sajak Miss Gulajawa : Tanyaku bukan Ragu

TANYAKU BUKAN RAGU


Saat ku menanyakan tentang masa lalu,
Percayalah, 
Aku hanya ingin tahu apa yang telah melewatimu,
Namun, jika kau berpikir bahwa aku meragu,
Percayalah,
Aku hanya tak ingin mengulang masa kelam itu,

Saat aku mengkhawatirkan adanya selainku,
Percayalah,
Itu semata-mata karna aku cemburu,
Namun, jika kau berpikir bahwa aku meragu,
Percayalah,
Aku hanya tak ingin kehilanganmu,

Saat aku mengira banyak yang menyukaimu,
Percayalah,
Itu karna aku tau kau sangat berharga dimataku,
Namun, jika kau berpikir bahwa aku meragu,
Percayalah,
Aku merasa sangat beruntung telah bertemu yang sepertimu,

Saat aku sering merajuk padamu,
Percayalah,
Aku hanya ingin perhatian lebih darimu,
Namun, jika kau berpikir bahwa aku meragu,
Percayalah,
Aku sangat bersyukur memiliki dirimu,

Hingga nanti saat aku banyak menanyakan ini itu,
Kumohon percayalah,
Aku sangat menyayangmu,
Namun, jika kau masih hendak berpikir bahwa aku meragu,
Percayalah,
Aku sangat ingin menua bersamamu,
Semoga seterusnya tetap denganmu,
Dan semoga hingga ke Surga bisa bertemu,



Thursday, 15 April 2021

Sajak Miss Gulajawa : Tentang Kamu


Kau yang datang tanpa ragu

Kau yang hadir bawa cerita baru

Kau juga tiba-tiba merajai hatiku

Kau yang berhasil menawan hatiku

I'm so grateful for having someone like you


Aku kesal kau yang tenangkan

Aku marah kau yang redamkan

Aku sedih kau yang hiburkan

Aku bahagiapun kau yang sebabkan

I'm so grateful for having someone like you


Dulu tak pernah ku temui yang sepertimu

Dulu tak juga ku jumpai yang seyakin dirimu

Dulu aku tak pandai membaca hatiku

Dulu dan sekarang aku masih tak tau isi hatiku


Aku hanya tau kamu sebagai orang baru

Aku cuma tau kamu datang memperjuangkanku

I'm so grateful for having someone like you


Meski tak terhitung tanyaku

Meski banyak raguku tentangmu

Kamu tetap berdiri disana untukku

Kamu sabari raguku terhadapmu

I'm so grateful for having someone like you


Semoga kamu tetap begitu

Semoga aku tak lagi seperti itu

Semoga kamu sabarkan untukku

Semoga aku yakinkan diri untukmu


Really i'm so grateful for having you,

So that i can't lose you,

I'm afraid to let go of you,

Until the end...

I just want you,,